Memahami Perbedaan Switch dan 22K Pada Instalasi LNB
Tuserparabola - Memahami perbedaan antara switch dan 22k sangat penting dalam
instalasi parabola. Karena kedua komponen ini sebenarnya sama, namun berbeda
dalam sistem pengaturan antena. Bahkan terkadang seorang yang sudah profesional
sebagai teknisi parabola pun akan kebingungan jika tidak mengetahui komponen
apa yang digunakan di dalam instalasi parabola. Oleh karena itu, kali ini akan
kita bahas mengenai perbedaan mendasar dari switch dan 22k.
Switch/diseq Parabola
![]() |
Diseq parabola 4X1 |
Komponen paling sering digunakan pada parabola yang
menggunakan banyak lnb, karena kemudahan dalam pemahaman pemograman tidak
membingungkan. Dan mencegah terjadinya effect salah instalasi. Misalnya dalam program instalasi antena 22k menyala, ini tidak masalah karena switch tidak terpengaruh dengan hal tersebut. Sedangkan ketika menggunakan 22k jika salah dalam program instalsi akan suasah dapat sinyal jika menggunakan dua LNB.
22k Parabola
![]() |
22k untuk instalasi 2 lnb |
Tanda lnb menggunakan 22k tertanam di dalam lnb, ada dua soket pada salah satu lnb dalam satu pasang yaitu palapa dan telkom. Terkadang 22k juga diinstalasi diluar lnb, dengan alasan bahwa 22k lebih murah atau memang berasal dari bawaan lnb itu sendiri.
22k digunakan pada lnb keluaran
lama atau sudah tertanam di dalam lnb. Namun saat ini lnb jenis c band telah
menggunakan switch luar agar multi fungsi.
Kelebihan 22k salah satunya adalah
kesederhanaan dalam instalasi dua lnb.
Kelemahan lnb yang menggunakan 22k dalam
instalasi adalah pemograman yang membingungkan bagi seorang yang masih awam
dalam instalasi parabola. Karena hal ini juga berpengaruh dalam program
receiver.
Pengalaman saya dalam menganalisa kerusakan pada parabola
terkadang sangat beraneka ragam antara tempat satu dengan tempat lain.
Terkadang penempatan lnb berbeda-beda. Misal ada yang menggunakan 22k namun
peletakakan berbeda. Berikut merupakan hasil dari pengalaman yang saya
dapatkan;
·
Jika letak 22k berada disebelah barat/ lnb 1
berarti 22k yang di on, kan dalam receiver adalah lnb 2.
·
Jika letak 22k berada pada lnb 2/timur maka yang
dionkan dalam program instalasi antena adalah lnb 1, 22k on.
Nah itulah shere kali ini, mudah mudahan dapat membantu bagi
anda yang kebingungan dalam memperbaiki parabola.
Tehnik agar tahu Apakah menggunakan 22k atau dseq adalah dengan
cara melihat programan awal sebelum mengtracking dish. Sehingga ketika sudah
mengetahui apa komponen yang digunakan kita setting receiver dengan benar.
Karena dalam pengalaman saya, jika instalasi dan program parabola tidak matcing
akan kesulitan bahkan menyebabkan kegagalan dalam perbaikan parabola.
Jika tidak yakin dengan perkiraan kita maka bisa melihat
instalasi lnb secara langsung. Sehingga benar-benar yakin apa instalasi yang digunakan
Apakah 22k ATAU dseg. Ini adalah jalan akhir ketika kita benar-benar bingung
dengan instalasi parabola yang akan kita servis. Namun ini sedikit kerja keras,
jika medan berada pada tempat yang Sulit. Namun ini akan lebih cepat jika
memungkinkan untuk melihat instalasi secara langsung.
Tanda bahwa instalasi parabla menggunakan 22k, ketika dseg
di receiver kita salah pengaturan, hanya akan Nampak sinyal hilang timbul.
Namun jangan salah kaprah dalam hal membedakan lnb 2r dengan
lnb yang menggunakan 22k, karena hampir sama. Namun dalam segi fungsional
sangat berbeda. Maka dari itu kita cek dengan cara membaca keterangan lnb.
Biasanya 2R akan tertulis di body lnb.
Yang dapat diambil dari sini adalah ketelitian dalam hal
memahami instalasi lnb agar kita tidak akan kebingungan dalam tracking banyak
lnb.