Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pilih Parabola C band Atau Ku band?

Pilih Parabola C band Atau Ku band?
Pilih Parabola C band Atau Ku band?

Tuserparabola.com
- Pilih parabola C band atau KU band? Inilah yang sering ditanyakan oleh pengguna baru yang ingin memasang parabola. 

Jika bertanya kepada saya maka akan direkomendasikan untuk pengguna baru adalah parabola C band. Meski harganya lebih mahal tetapi sebanding dengan apa yang kita dapatkan. Namun jika ingin tampilan lebih minimalis menonton tv bukan prioritas mungkin parabola ku band lebih tepat. 

Dulu beberapa orang memilih parabola ku band yang lebih minimalis dan terkesan canggih dan mahal. namun nyatanya setelah menggunakan beberapa bulan mereka komplain karena tidak mendapat menikmati siaran ketika terjadi mendung dan hujan lebat. Akhirnya mereka meminta untuk beralih ke parabola c band. 

ya memang tawaran untuk memasang parabola ku band lebih murah tapi kadang penjual tidak memaparkan kelemahan apa yang dimiliki oleh sinyal ku band sehingga mereka tergoda untuk membeli antena yang lebih murah dan minimalis. Tapi setelah terjadi komplain mereka tidak mau tahu. 

Parabola C band memang tahan segala cuaca di tangan para pemasang profesional. Tapi jika pada saat pertama kali sinyal yang di dapat sangat minim bisa menjadi kendala di kemudian hari. 

Parabola c Band dengan dish jaring sangat rawan robek dan rusak, terlebih bahan rangka yang digunakan untuk menahan jaring terbuat dari alumunium. Jika tidak hati hati dalam menginstall bisa jadi sinyal yang didapat hanya minim. 

Untuk saat ini menggunakan parabola c band satu lnb mungkin bisa menjadi lebih mudah dan sinyal yang di dapatkan untuk provider nex parabola dan k vision. Berbeda dengan dulu ketika masih dibutuhkan untuk 2 sampai 4 lnb untuk satu payung parabola dish mengalami cacat bisa menjadi kendala yang berarti, entah itu jaring yang tidak rata atau rangka jaring yang tidak singkron. 

Begitupun ketika instalasi parabola KU band akan lebih parah lagi jika sinyal hanya minim. pasalnya sinyal ku band benar benar harus maksimal. Meskipun kita tidak bisa menampik pengaruh kualitas sinyal dipengaruhi oleh awan di langit, ketika kita memasang dengan sinyal yang maksimum bisa lebih mengurangi sedikit gangguan ketika sinyal yang diterima antena kecil. 

Pilihan Parabola C band atau KU band ada di tangan pengguna. Jika di wilayah tersebut adanya KU band ya mau bagaimana lagi. toh kadang mendung juga sinyal bagus.Tapi jika tersedia C band dan anda memiliki dana lebih untuk membelinya pilihan terbaik yang gunakan c band. Mungkin suatu saat jika anda membutuhkan siaran tambahan melalui satelit lain bisa di upgrade tambah lnb. 

Secara kulitas gambar sama-sama digital. Hanya saja keduanya memiliki teknologi yang berbeda. 

Sebagian artikel ini adalah subjektif sehingga anda harus mencari keterangan lebih pasti tentang pilihan anda. 

Baca juga : kekurangan dan kelebihan parabola KU band

Demikian semoga bermanfaat!!!

Tuserparabola